Perawatan Tanaman Kapolaga Yang Benar Agar Berbuah Lebat


     Perawatan tanaman adalah suatu kegiatan yang dilakukan para petani dengan maksud dan tujuan untuk membuat tanaman sehat, pertumbuhan bagus serta memaksimalkan hasil panen.

Usaha yang dilakukan dalam perawatan tanaman kapolaga yang bisa sobat lakukan sebagai berikut:

  • Penyiangan gulma
   Penyiangan gulma merupakan pencabutan atau pembersihan rumput liar di sekeliling tanaman kapolaga.
  Penyiangan gulma bertujuan agar hara yang terkandung dalam tanah tidak habis diserap oleh gulma, sehingga tanaman kapolaga lah yang menyerap hara tersebut.
  • Penggemburan
   Penggemburan pada tanah sekeliling tanaman kapolaga harus dilakukan agar tanaman kapolaga bisa berkembang dengan baik.
   Penggemburan tanah di sekeliling tanaman kapolaga sobat bisa melakukannya dengan garpu ataupun cangkul.
    Tujuan dari penggemburan tanah pada tanaman kapolaga ialah agar tanaman kapolaga memunculkan tunas-tunas baru dengan mudah dan menjadikan rumpun kapolaga lebih besar/banyak.
  • Pemupukan
Pemupukan tanaman kapolaga sebaiknya dilakukan setelah penggemburan tanah agar pupuk cepat terserap.
   Sobat bisa ambil kira-kira 1-2 kepal pupuk NPK dan taburkan melingkar ke sekeliling rumpun kapolaga, lebih bagus lagi dengan penambahan pupuk kandang yang ditaburi ke rumpun kapolaga.
  • Perempelan
    Perempelan kapolaga tidak terlalu banyak yang harus dilakukan.
Sobat hanya perlu membuang batang yang sudah tua/ menguning dan bonggol buah.

Comments

Popular posts from this blog

Perempelan pada tanaman Terong

Cara sambung pucuk tanaman takokak dengan terong mudah dan sederhana

Keunggulan pemupukan sistem kocor pada tanaman