Cara sambung pucuk tanaman takokak dengan terong mudah dan sederhana

     Menyambung pucuk tanaman merupakan suatu teknik pertanian untuk mempercepat pembuahan, mengganti sifat tanaman atau buah yang akan di tumbuhkan.
  Sambung pucuk atau bisa disebut grafting yaitu proses penyambungan suatu tanaman dengan pucuk tanaman lain baik itu tanaman sejenis maupun tidak dengan tujuan untuk menjadikannya satu kesatuan.
   Sebenarnya banyak para petani yang melakukan grafting dengan tanaman sejenis dengan maksud untuk mempercepat pembuahan dengan penggantian pucuk tanaman oleh tanaman sejenis namun sudah tua atau sudah berbuah agar si tanaman baru memiliki sifat tua yang dihasilkan pucuk tersebut.
   Disini kita belajar cara grafting tanaman yang beda jenis yaitu takokak dan terong sob.
   Takokak merupakan terong Pipit yang jarang sekali dikonsumsi oleh masyarakat. Terong dan takokak memiliki suku yang sama yaitu terung-terungan maka dari itu sangat bisa untuk kita grafting dengan pucuk tanaman terong.
   Keuntungan penyambungan takokak dengan pucuk terong ialah karena takokak memiliki umur hidup yang lama dibandingkan terong sob. Jadi disini kita manfaatkn pohon takokak agar terong kita masa hidupnya lama dan juga mengganti buah takokak yang akan nantinya menjadi buah terong.
   Maka dari itu menurut saya grafting takokak dan terong merupakan suatu cara untuk menambah nilai guna tanaman dari takokak yang jarang dikonsumsi menjadi terong yang sering masyarakat konsumsi.
   Langsung saja pada langkah langkah grafting terong yah sob.

  • Pohon takokak
  Pastinya ada pohon takokak yang yah sob, takokak merupakan tanaman liar yang mudah tumbuh jadi kita sebenarnya tidak usah menanamnya bisa tunggu kalau ada tumbuh aja, hehe. Jika sobat sudah menemukan tanaman takokak yang pertama harus dilakukan adalah buah pucukan takokaknya dan sesuaikan pemotongan pucuk takokak pada batang yang agak besar.
  • Pucuk terong (entres)
Langkah kedua yaitu sobat cari pucuk terong yang besarnya mirip-mirip dengan batang takokak yang tadi di potong agar penyambungannya sempurna antara kambium batang takokak dan kambiu pucuk terong
  • Pembelahan
      Sesudah semua siap sobat belah batang takokak yang sudah dibuang pucuknya tadi pas di tengah tengahnya dan jangan sampai pembelahan menimbulkan memar pada batang seperti pembelahan menimbulkan 2 belahan atau pembelahan yang tidak pas tengahnya jangan diulang lagi sebaiknya potong dulu batang takokak sampai belahan yang cacat terbuang.
        Teknik pembelahan sobat bisa lakukan dengan menaruh pisau di bagian tengah batang dan tarik kebawah, pembelahan ini bertujuan agar bisa menyisipkan pucuk terong nantinya. Biasanya pembelahan berbentuk huruf Y.

  • Peruncingan
     Peruncingan dilakukan pada pucuk terong dengan cara menyayat kedua sisi pucuk terong tersebut sampai runcing agar si pucuk terong nantinya bisa ditancapkan pada batang takokak sob.


  • Pengikatan
     Pengikatan dilakukan ketika pucuk terong sudah ditancapkan pada tanaman takokak yang sudah dibelah tadi dengan maksud untuk menguatkan dapatkan antara batang takokak dan pucuk terong tersebut sob, sebaiknya pengikatan dilakukan 1cm dari bawah sambungan nya sob agar sambungan kuat tentunya tidak terkontaminasi udara luar Karen udara memiliki banyak bakteri yang bisa menyebabkan busuk pada tanaman yang memiliki luka terbuka.
   Pengikatan biasanya dilakukan dengan plastik yang lentur dan bisa ditarik seperti plastik es.
  • Penyungkupan
     Penyungkapan disini bertujuan untuk melindungi sambungan agar air hujan tidak masuk ke sambungan supaya tidak terjadi busuk batang.


  Itulah sob cara mudah menyambung pucuk terong pada tanaman takokak,sobat bisa kenali ciri pada sambungan yang berhasil pucuk akan terlihat hijau dan menumbuhkan tunas, apabila pucuk terong menghitam itu tandanya sobat gagal.







Comments

  1. Izin promo ya Admin^^
    bosan tidak ada yang mau di kerjakan, mau di rumah saja suntuk,
    mau keluar tidak tahu mesti kemana, dari pada bingung
    mari bergabung dengan kami di ionqq^^com, permainan yang menarik dan menguras emosi
    ayo ditunggu apa lagi.. segera bergabung ya dengan kami...
    add Whatshapp : +85515373217 ^_~

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Perempelan pada tanaman Terong

Keunggulan pemupukan sistem kocor pada tanaman